Catut Nama PW IWO Aceh dan Pasang Foto Ketua PWI Aceh, Zoni diduga Lakukan Penipuan

EDI SAHFUTRA

- Redaksi

Kamis, 10 April 2025 - 22:19 WIB

5032 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh – Banyak cara melakukan aksi penipuan untuk mendapatkan keuntungan sendiri, Salah satunya mencatut nama organisasi wartawan, Namun bukan itu saja untuk memudahkan aksinya dalam melakukan penipuan yang bersangkutan juga memasang foto Profil ketua PWI Aceh.

begitu yang dilakukan seseorang yang diduga bernama Zoni Jamil, dia dengan sadar sengaja mencatut nama sebagai anggota wartawan dari Pengurus Wilayah Ikatan Wartawan Online (PW IWO) Provinsi Aceh, Selain itu yang bersangkutan kedapatan  memasang foto ketua PWI Aceh, Nasir Nurdin di Account WhatsApp miliknya untuk mengelabui korban.

Informasi awal tentang adanya dugaan praktik penipuan itu di peroleh dari Saudara Dian wartawan Media Metro24jam di Sumatra Utara, Kamis, (10/04/25) yang menanyakan tentang keabsahan Zoni Jamil sebagai anggota PW IWO Aceh, sebab dia kerap melakukan aksi yang telah meresahkan masyarakat di Belawan dan sekitarnya, Info itu disampaikan Dian melalui nomer Hotline PW IWO +62 856-6765-5771 yang diterima oleh Kabid IT Adli.

Selanjutnya Adli mereport info tersebut ke Sekretaris PW IWO Safri Jushar Aceh dan Ketua PW IWO Chairan Manggeng untuk segera mengabil langkah pencegahan.

Ketua PW IWO Aceh melalui Kabid Humas, Ismail Zein dalam siaran persnya mengatakan, Zoni Jamil merupakan bukan anggota PW IWO Aceh, sebab dari hasil pemeriksaan data best keanggotaan tidak ditemukan nama yang bersangkutan.

” Mendapati informasi itu, atas instruksi ketua PW IWO Aceh kami melakukan pemeriksaan terhadap data best anggota diseluruh Kab/kota namun nama yang bersangkutan tidak kita temukan, kami menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat hendaknya berhati hati kepada setiap individu yang mengatasnamakan wartawan dari organisasi manapun, setiap anggota IWO Aceh dibekali ID Card dan surat keanggotaan resmi, bila yang bersangkutan tidak dapat menunjukkan maka sudah dipastikan dia bukan dari anggota IWO Aceh “, Jelas Ismail Zein.

Tambah Ismail Zen, Bila benar tindakan penipuan yang dilakukan oleh Zoni Jamil, maka PW IWO Aceh meminta aparat terkait segera mengamankan yang bersangkutan guna dimintai pertanggung jawabannya atas aksi dugaan penipuan yang dilakukannya.

Kami atasnama PW IWO Aceh mengucapkan terima kasih kepada bung Dian rekan media Metro24jam, di Sumatra Utara yang telah bekerjasama memberikan informasi ini sehingga, PW IWO Aceh dapat melakukan upaya pencegahan atas tindakan yang dilakukan oleh yang bersangkutan, sehingga dapat kita batasi geraknya,Ucap Ismail Zen.

Sementara media ini mengkonfirmasi terkait Foto Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Provinsi Aceh yang digunakan oleh pelaku, Nasir Nurdin Via Selularnya menuturkan, informasi atas pemakaian fotonya oleh seseorang yang diduga bernama Zoni Jamil sudah diketahui dan bahkan dirinya sudah mencoba menghubungi yang bersangkutan meminta agar foto tersebut dihapus dari WhatsAppnya.

” Kami sudah menghubungi orang tersebut untuk meminta foto saya di hapus, atasnama pribadi saya sangat dirugikan dengan pemakaian foto saya di DP WhatsApp yang bersangkutan, bila tidak direspon maka kami akan melakukan langkah langkah hukum atas tindakan yang merugikan ini “, Ucap ketua PWI Aceh tegas.

Apalagi pemakaian foto saya itu diduga untuk melakukan tindakan tindakan tidak terpuji, saya sendiri tidak mengenal yang bersangkutan namun kenapa dia berani tanpa seizin saya memakai foto pribadi saya, atasnama pribadi kami meminta kepada siapapun yang mengetahui keberadaan yang bersangkutan tolong hub kami, Tutup Bang Nasir meminta. (Ran)

Berita Terkait

Malik Mahmud Jatuh Hati Kepada Mantan Bupati Pidie Jaya, Rekomendasikan H Aiyub Abbas Sebagai Sekjend Partai Aceh
Gubernur Aceh Didesak Rasionalisasi APBA 2025, TTI Minta Pangkas Anggaran yang Tak Menyentuh Kesejahteraan Rakyat
Rasionalisasi APBA TA 2025, Bukti Kepedulian Mualem terhadap Kesulitan Rakyat
Tokoh Muda Peureulak, Riski Maulizar, Resmi Nahkodai DPD PPA Aceh Timur
Pererat Sinergitas, Bidpropam Polda Kepri dan POM TNI Gelar Buka Puasa Bersama di Batam
Partai Perjuangan Aceh Gelar Buka Puasa Bersama, Prof. Marniati Ajak Kader Perkuat Kebersamaan
Lagi, Bea Cukai dan Polri Lakukan Penindakan 188 kg Narkotika
Setelah Diserang Surat Hoaks BPMA, Beredar Foto Makmun dan Fahrudin dengan Menteri Bahlil

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 02:27 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Karo Wakil Bupati Sampaikan Kolaborasi Efektif

Kamis, 17 April 2025 - 17:39 WIB

Kapolres Tanah Karo Bersama Forkopimda Gelar Panen Jagung di Gung Negeri

Kamis, 17 April 2025 - 09:02 WIB

Dinas Kominfo Karo Laksanakan Pembinaan Data Statistik Sektoral Dilngkungan Pemerintahan

Selasa, 15 April 2025 - 17:27 WIB

Jalin Sinergi, Plt Karutan Kelas IIB Kabanjahe Terima Kunjungan Kepala BNNK Karo

Selasa, 15 April 2025 - 01:00 WIB

Bupati Karo Bersama Unsur Forkopimda Ikuti Zoom Meeting Pengendalian Inflasi Serangkai Sosialisasi Sekolah Unggul Garuda

Senin, 14 April 2025 - 22:40 WIB

Wabup Karo Komando Tarigan SP Hadiri Zoom Entry Meeting LKPD Se-Sumut.

Senin, 14 April 2025 - 18:36 WIB

Polres Tanah Karo Terima Tim Supervisi Ditlantas Polda Sumut,Kapolres Tekankan Pendekatan Penegakan Hukum Secara Humanis dan Edukatif

Minggu, 13 April 2025 - 21:51 WIB

Simpan Sabu Dalam Jok Sepeda Motor, Seorang Pria Warga Desa Suka Ditangkap Polisi

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Melalui Komsos, Dekatkan Babinsa Dengan Warga Binaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 08:54 WIB

NAGAN RAYA

Babinsa Ajak Pemuda Jaga Keamanan Desa Lewat Komsos

Jumat, 18 Apr 2025 - 08:52 WIB