UPTD Metrologi Kota Cimahi Cek SPBU Jelang Natal dan Tahun Baru

REDAKSI JABAR

- Redaksi

Jumat, 27 Desember 2024 - 13:41 WIB

5073 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ANALISANEWS.ID||CIMAHI.- Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Metrologi Dinas Perdagangan Koperasi UMKM dan Perindustrian (Disdagkoperin) Kota Cimahi melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah SPBU di Kota Cimahi jelang Natal dan Tahun Baru.

Pemeriksaan dilakukan di empat SPBU, yakni SPBU Ranca Belut, SPBU Cisangkan, SPBU Cibabat, dan SPBU Citeureup. Pemeriksaan meliputi kondisi segel metrologi dan potensi kecurangan pada kapasitas pengisian BBM.

“Alhamdulillah, segel masih dalam keadaan utuh. Pengawasan ini memastikan segel metrologi tetap terpasang dan tidak ada alat tambahan,” kata Pengawas Kemetrologian UPTD Metrologi Cimahi Disdagkoperind Kota Cimahi, Deni Dermawa, Senin (23/12/2024).

Deni menjelaskan, ada tiga hal utama yang menjadi fokus dalam pengawasan ini. Salah satunya adalah pengecekan menggunakan bejana ukur berkapasitas 20 liter untuk memastikan akurasi kuantitas BBM.

“Alhamdulillah, hasilnya masih dalam Batas Kesalahan yang diizinkan (BKD),” ucap Deni.

Ia menambahkan, toleransi maksimal kuantitas BBM adalah 0,5% dari 20 liter. Namun, hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa semuanya masih dalam batas toleransi.

“Semua jenis BBM, seperti pertalite, pertamax, dan solar, kami periksa sesuai dengan produk yang dijual,” ungkapnya.

Jika ditemukan adanya alat tambahan atau kerusakan segel metrologi, UPTD Metrologi Cimahi akan segera melakukan pengamanan dan berkoordinasi dengan pihak terkait. “Kalau segel itu putus, berarti ada indikasi pelanggaran. Namun, alhamdulillah di Cimahi semuanya aman. Insya Allah, kuantitas BBM terjamin,” katanya.

Bila masyarakat menemukan kecurangan saat pengisian BBM, Deni menyarankan untuk segera melapor ke UPTD Metrologi Cimahi. “Bisa melalui nomor 022 20671177 atau email metrologi@cimahikota.go.id,” imbuhnya.

**Ipung**

Berita Terkait

Guna Penyelarasan Pembangunan Pemkot Cimahi Gelar Acara Sinkronisasi Kebijakan Politik Kepala Daerah
Peran Penting Data Statistik Sektoral Dalam Pembuatan Perencanaan
Lomba Tehnologi Tepat Guna Ajang Penyaluran Ide Kreatif dan Inovatif
Cimahi Peduli Ibu Wujud Cinta Dan Penghormatan Kepada Kaum Ibu
Pemkot Cimahi Sosialisasikan DAK Bidang Sanitasi Anggaran 2025
Walikota Cimahi Ngatiyana Sidak Pasar Atas Baru Jelang Idul Fitri 1446 Η
Ngatiyana Berikan Apresiasi Atas Dedikasi Dra Ike Garnika
Saresehan Budaya Ajang Penting Bahas Dinamika Kebudayaan Kota Cimahi

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 08:58 WIB

Menjalin hubungan baik dan silaturahmi Babinsa Komsos dengan Staf Kecamatan  

Sabtu, 19 April 2025 - 08:56 WIB

Jalin hubungan yang baik Babinsa melaksanakan komsos dengan warga binaan

Sabtu, 19 April 2025 - 08:54 WIB

Babinsa Koramil 05/DM Komsos: Membangun Sinergi dan Komunikasi yang Harmonis dengan Warga

Jumat, 18 April 2025 - 08:57 WIB

Komsos Bersama Masyarakat di Warung Kopi, Babinsa Bangun Kedekatan dan Jalin Komunikasi Aktif

Jumat, 18 April 2025 - 08:54 WIB

Melalui Komsos, Dekatkan Babinsa Dengan Warga Binaan

Jumat, 18 April 2025 - 08:52 WIB

Babinsa Ajak Pemuda Jaga Keamanan Desa Lewat Komsos

Jumat, 18 April 2025 - 08:48 WIB

Jalin hubungan yang baik Babinsa melaksanakan komsos dengan warga binaan

Kamis, 17 April 2025 - 13:18 WIB

Dandim 0116/Nara dampingi Aster Kasdam IM dan Kabulog Aceh Tinjau langsung Lahan Tanam Padi dan Gudang Bulog

Berita Terbaru