Kota Cimahi,ANALISANEWS.ID, – Pemerintah Kota Cimahi melalui DP3AP2KB gelar lomba Teknologi Tepat Guna tingkat Kota Cimahi dengan tema “Melalui tehnologi tepat guna kita optimalkan untuk mendukung swasembada pangan dan pengembangan ekonomi kerakyatan” bertempat di Aula Gedung B Pemkot Cimahi Jl. Raden Demang Hardjakusumah Blok, Jl. Jati Jl. Cihanjuang No.1, Cibabat, Kec. Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jawa Barat 40513
Selasa (15/04/2025 )
Kegiatan ini dibuka oleh Kadis DP3AP2KB Kota Cimahi Dr. Fitriyana Manan, M.Km. mewakili Wali Kota Cimahi, Dalam sambutannya menyatakan bahwa Tehnologi Tepat Guna adalah tehnologi yang sesuai dengan kebutuhan lokal yang ramah lingkungan dan mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Tehnologi tepat guna merupakan strategi yang sangat tepat dalam menghadapi tantangan global, menumbuhkembangkan ide-ide kreatif dan inovatif dari masyarakat untuk melahirkan beragam tehnologi tepat guna berbasis keunggulan dan berpotensi lokal.Tujuan dari lomba tehnologi tepat guna untuk meningkatkan efisiensi kerja dan kualitas hidup masyarakat tanpa harus menyebabkan ketergantungan tehnologi yang mahal-mahal.
Tehnologi tepat guna peralihan dari tehnologi tradisional menuju tehnologi maju.
Tujuannya menggali potensi-potensi yang ada di masyarakat maupun sekolah untuk mengembangkan tehnologi tepat guna sesuai dengan yang dibutuhkan oleh tuntutan jaman saat ini.
Pemerintah akan melakukan pembinaan pada posyantek ( pos pelayanan teknologi) sehingga posyantek bisa lebih kontribusi lagi dalam mengakomodir masyarakar yang memang punya ide-ide kreatif. Posyantek di kota Cimahi saat ini ada 3 yang berada di 3 kecamatan.
Dalam kegiatan lomba Teknologi Tepat Guna ini dihadiri oleh perwakilan SMK, kelurahan, kecamatan serta SKPD di lingkungan Pemkot Cimahi.Kegiatan lomba Teknologi Tepat Guna tingkat Kota Cimahi diikuti oleh 8 peserta yang terdiri dari sekolah menengah kejuruan, Posyantek Kelurahan, politeknik TEDC serta masyarakat umum.
Para peserta lomba mempresentasikan hasil temuannya di depan para juri serta temuannya dipajang di area workshop sehingga masyarakat bisa melihat langsung.Juara di lomba Teknologi Tepat Guna tingkat Kota Cimahi ini nantinya akan mewakili kota Cimahi di tingkat provinsi,
“Harapan dari lomba ini ada tehnologi tepat guna yang memang bisa dimanfaatkan masyarakat banyak memberikan manfaat untuk kita dalam meningkatkan kualitas maupun kuantitas kalau itu produksi misalnya seperti mesin pencacah sampah, mudah mudahan kalau berhasil bisa diterapkan di seluruh kota cimahi sehingga pengolahan sampah di kota cimahi bukan lagi menjadi masalah dengan biaya murah”ujar Kadis DP3AP2KB Kota Cimahi Dr. Fitriyana Manan, M.Km**(Ipung)