Kepala BNNK Gayo Lues Resmi Tutup Kegiatan Bimtek Penggiat P4GN Lingkungan Pendidikan.

REDAKTUR UTAMA

- Redaksi

Rabu, 17 Juli 2024 - 16:08 WIB

50104 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues – Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Gayo Lues resmi menutup Kegiatan Bimbingan Teknik (Bimtek) Penggiat Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di lingkungan Pendidikan, bertempat di Aulla Caffee Gaterbas Desa Jabo Kecamatan Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues, pada Rabu (17/07)2024).

Sebelum menutup Kegiatan Bimtek Penggiat P4GN di Aulla Caffee Gaterbas tersebut, Kepala BNNK Gayo Lues, Fauzul Iman ST, MSi dalam arahannya sedikit menyampaikan, sebagai yang di amanatkan dalam Undang-undang Nomor 35 Tahun 2009, Pasal 104 menyatakan, Masyarakat mempunyai peran seluas-luasnya dalam upaya P4GN dan Prekursor Narkotika.

Disamping itu, Penyalahgunaan Narkoba dan Peredaran Gelap Narkoba merupakan kejahatan yang luar biasa (Extra Ordinary Cream) yang terorganisir, tersetruktur dan bergerak secara masif dan untuk melawannya juga harus terstruktur dan Masif.

Berdasarkan hasil penelitian Badan Narkotika Nasional (BNN) Kata Kepala BNNK Gayo Lues ini, secara Proidek bahwa, tingkat Penyalahgunaan Narkotika di lingkungan Pendidikan seperti Pelajar dan Mahasiswa berada di urutan ke 2 dan oleh karena itu, BNN memerlukan dukungan dan peran Aktif dari seluruh Penggiat di lingkungan Pendidikan dan Komponen Masyarakat.

Untuk itu Kami berharap kepada Penggiat P4GN yang telah mengikuti Bimtek serta yang telah mendapatkan Sertifikat dan Personal Identification Number (PIN) agar dapat menjalankan perannya melalui Implementasi Rencana Aksi Rencana Aksi Nasional (RAN) P4GN, untuk mendukung hal tersebut serta diperlukan suatu Wadah yang dapat meningkatkan Pelaksanaan tugas dan fungsi Penggiat P4GN.

“Melalui pembentukan forum komunikasi Penggiat P4GN yang bersifat Koordinasi, sehingga dapat menekan angka Kultivasi Ganja dan Prevalensi korban Penyalahgunaan Narkoba terutama di lingkungan Pendidikan dan terwujudnya lingkungan Pendidikan Bersinar,” Pungkas Fauzul Iman.

Turut hadir dalam kegiatan Bimtek Penggiat P4GN tersebut, selain Kepala BNNK Gayo Lues, Fauzul Iman ST MSi juga dihadiri oleh Kepala Dinas P3AP2KB, Sartika Mayasari, S,STP, MA, Camat Kecamatan Blangkejeren Jusmaleara Senja, S.Sos, M.SP, Direktur RSUD Muhammad Ali Kasim, dr. Mutia Fitri, M.KM, diwakili oleh dr. Sri Agusti M.Ked, SP,KJ, serta Para peserta Kegiatan.

Di Akhir acara, BNNK Gayo Lues juga menghadirkan tiga Narasumber yang ahli di bidangnya, dan dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab, sehingga Kegiatan Penutupan Bimbingan Teknik tersebut berjalan dengan aman dan lancar. [Mustafa]

Berita Terkait

Melalui Komunikasi Sosial Babinsa Sampaikan Oesan Jaga Ketertiban Dan Kebersihan Lingkungan
Kodim 0113/ Gayo Lues Gelar Pembagian Takjil Gratis Kepada Pengguna Jalan Yang Melintas Di Depan Pendopo Gayo Lues
Kodim 0113/ Gayo Lues Gelar Pembagian Takjil Gratis Kepada Pengguna Jalan Yang Melintas Di Depan Pendopo Gayo Lues
Sambut Ramadhan Babinsa Ajak Warga Gotong Royong Bersihkan Masjid Al-Ikhlas
Kodim 0113/ Gayo Lues Sambut Bulan Suci Ramadhan Dengan Kerja Bakti Pembersihan Mesjid
Bentuk Sinergi Dengan Masyarakat Babinsa Koramil 10/Pantan Cuaca Membantu Petani pengolahan Daun Tembakau
Dandim 0113/ Gayo Lues Pimpin Upacara Bulanan Di Lapangan Makodim 0113/ Gayo Lues
PUSDA Mengucapkan Selamat Atas Pelantikan Suhaidi dan Maliki, Optimistis Kemiskinan di Gayo Lues Bisa Ditekan

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 18:02 WIB

Bupati Karo Ajak Tokoh Agama Gandeng Ormas Islam Bersinergi Wujudkan “Karo Beriman

Kamis, 17 April 2025 - 21:39 WIB

Ass Setda Kabupaten Karo Terima Audiensi Kepala Perwakilan Kemenduk Bangga

Kamis, 17 April 2025 - 17:39 WIB

Kapolres Tanah Karo Bersama Forkopimda Gelar Panen Jagung di Gung Negeri

Kamis, 17 April 2025 - 09:02 WIB

Dinas Kominfo Karo Laksanakan Pembinaan Data Statistik Sektoral Dilngkungan Pemerintahan

Selasa, 15 April 2025 - 17:27 WIB

Jalin Sinergi, Plt Karutan Kelas IIB Kabanjahe Terima Kunjungan Kepala BNNK Karo

Selasa, 15 April 2025 - 01:00 WIB

Bupati Karo Bersama Unsur Forkopimda Ikuti Zoom Meeting Pengendalian Inflasi Serangkai Sosialisasi Sekolah Unggul Garuda

Senin, 14 April 2025 - 22:40 WIB

Wabup Karo Komando Tarigan SP Hadiri Zoom Entry Meeting LKPD Se-Sumut.

Senin, 14 April 2025 - 18:36 WIB

Polres Tanah Karo Terima Tim Supervisi Ditlantas Polda Sumut,Kapolres Tekankan Pendekatan Penegakan Hukum Secara Humanis dan Edukatif

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Melalui Komsos, Dekatkan Babinsa Dengan Warga Binaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 08:54 WIB

NAGAN RAYA

Babinsa Ajak Pemuda Jaga Keamanan Desa Lewat Komsos

Jumat, 18 Apr 2025 - 08:52 WIB